
Kudus – Prestasi
gemilang kembali diraih oleh Teater Lembah Manah, teater kebanggaan MTs Negeri
1 Kudus. Mereka berhasil menyabet juara 1 dalam Festival Teater Pelajar Djarum
Award 2024 tingkat SMP/MTs se-Kabupaten Kudus yang diselenggarakan oleh Djarum
Foundation pada Jumat (13/12/2024) di GOR Djarum Kaliputu Kudus. Selain menjadi
teater terbaik I, teater Lembah Manah MTs Negeri 1 Kudus juga meraih kategori
Sutradara Terbaik 1, Penata Musik Terbaik 1, Aktris Pendukung Terbaik 1, Penata
Set Panggung dan Lampu Terbaik 1, Aktor Utama Terbaik 2, Penata Rias dan Kostum
Terbaik 2, Aktor Pendukung Terbaik 5, dan Aktris Utama Terbaik 5. Sebelumnya, Teater
Lembah Manah MTs Negeri 1 Kudus sudah berhasil masuk Final dan menyisihkan
beberapa lawan teater lainnya. Babak penyisihan diselenggarakan pada Kamis (31/10/2024)
di Gedung Griya Praja Balai Desa Garung Lor Kudus. Kemenangan ini menjadi bukti
nyata kemampuan luar biasa para siswa dalam bidang seni teater.
Dalam kompetisi
bergengsi tersebut, Teater Lembah Manah tampil dengan membawakan naskah
berjudul "Kapai-Kapai".
Drama yang mengangkat tema lokal dan nilai-nilai moral ini mampu memukau para
juri dan penonton. Dengan akting yang memikat, penghayatan yang mendalam, serta
tata panggung yang kreatif, kelompok teater ini sukses menyampaikan pesan yang
menginspirasi.
Kepala MTs Negeri 1
Kudus, Hj. Rodliyah, S.Ag., M.S.I., menyampaikan rasa bangganya atas pencapaian
ini. “Kemenangan ini merupakan hasil kerja keras siswa-siswi kami yang didukung
penuh oleh para pembimbing dan guru. Prestasi ini menjadi motivasi bagi kami
untuk terus mengembangkan potensi di bidang seni dan budaya,” ujarnya.
Salah satu pemeran
utama, Mim Hamida, mengaku bangga bisa turut berkontribusi dalam kemenangan
tersebut. “Kami melewati proses latihan yang panjang dan penuh tantangan.
Namun, berkat kerja sama tim dan dukungan dari guru pembimbing, kami bisa
memberikan yang terbaik,” ungkapnya dengan senyum.
Ajang festival teater
ini merupakan bagian dari program Djarum Foundation Bakti Budaya yang bertujuan
untuk mengembangkan kreativitas dan minat generasi muda di bidang seni.
Kompetisi ini diikuti oleh 41 teater pelajar se-Kabupaten Kudus, sehingga
persaingan berjalan sangat ketat.
Dengan kemenangan
ini, Teater Lembah Manah tidak hanya mengharumkan nama MTs Negeri 1 Kudus,
tetapi juga menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus berkarya dan
melestarikan seni teater. Semoga prestasi ini menjadi langkah awal menuju
pencapaian yang lebih besar di masa depan.